Lombok Timur – Untuk mempererat tali silaturrahmi dengan warga binaannya, Bhabinkamtibmas Desa Suralaga, Aipda Sukron, melaksanakan kegiatan sambang ke wilayah Desa Suralaga Kecamatan Suralaga, Rabu (3/5/23) Pukul 08.10 Wita.
Kegiatan tersebut juga dilakukan untuk menjalin kemitraan dengan masyarakat. Dengan demikian pesan-pesan yang disampaikan dapat dengan mudah tersampaikan kepada masyarakat sehingga kerjasama antara Polri dan masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang aman dan nyaman dapat terjalin dengan baik.
Kesempatan tersebut digunakan oleh Bhabinkamtibmas untuk menghimbau warga agar tidak mudah termakan oleh berita hoaks.
“Kita harus selalu waspada terhadap segala sesuatu yang dapat mengganggu Kamtibmas di lingkungan kita, termasuk berita hoaks yang sengaja disebar oleh para pelaku kejahatan untuk memecah belah persatuan kita, maka dari itu jangan mudah percaya dengan berita yang tidak jelas sumber dan kebenarannya”, pesan Bhabinkamtibmas Suralaga.
Sementara itu Kapolres Lombok Timur melalui Kasi Humas, Iptu Nikolas Osman menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Lombok Timur agar bijak dalam menggunakan media sosial.
“Zaman ini di media sosial kita bisa menyerap apa saja, informasi dan pengetahuan berkembang pesat, namun seringkali dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggungjawab untuk menyebarkan berita bohong atau hoaks yang dapat mengganggu situasi Kamtibmas bahkan dikehidupan sehari-hari, hal tersebut hanya untuk memecah belah persatuan kita, jadi bijaklah dalam menggunakan media sosial, cek and recek segala informasi sebelum diserap dan disebarkan”, ungkapnya.