Lombok Timur – Kegiatan pengaturan dan penjagaan lalu lintas secara rutin di laksanakan oleh personel Polsek Terara. Bertempat di Simpang Tiga Papilon Terara, Kanit Lantas, Aiptu I Ketut Subagia, dan Bhabinkamtibmas Desa Leming, Bripka Lalu Danal, bertugas meberikan pelayanan kepada masyarakat, Jumat (4/8/23).
Kegiatan pagi hari tersebut berupa pengaturan dan penjagaan lalu lintas untuk menghindari kemacetan lalu lintas dan memberikan pelayanan kepad masyarakat berupa menyebrangi masyarakat yang tengah beraktifitas dan anak-anak yang hendak menuju sekolah.
Kanit Lantas Polsek Terara berharap dengan pelayanan yang diberikan tersebut dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengguna jalan.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya pengguna jalan yang melintasi jalan terara ini”, ucapnya.
Kapolres Lombok Timur melalui Kapolsek Terara menyampaikan bahwa kegiatan pengaturan dan penjagaan lalu lintas pada pagi hari di wilayah hukum Polsek Terara rutin dilaksanakan dan memploting anggotanya secara bergilir.
“Kegiatan ini adalah salah satu pelayanan kami kepada masyarakat, juga sebagai upaya kita dalam mencegah terjadinya kemacetan melihat jalan raya Terara merupakan jalan Negara yang tentunya dipadati oleh pengendara dari berbagai wilayah”, pungkasnya.