Lombok Timur – Kapolres Lombok Timur yang diwakili oleh Kasubbagbinkar Bag SDM, AKP H. Irpan, membuka kegiatan Pelatihan Fungsi Teknis Reserse dengan tema “Pelatihan Mekanisme Penanganan Pelanggaran Pemilu” di Gedung Dharma Polres Lombok Timur, Selasa (22/8/23).
Kegiatan Pelatihan Fungsi Teknis Reserse tersebut dilakukan untuk meningkatkan kemampuan personel Polres Lombok Timur di bidang reserse dan untuk menghadapi Pemilu 2024 nantinya.
Diikuti oleh 30 personel, AKP Irfan menyampaikan pada sambutannya agar para peserta pelatihan mengikuti kegiatan dengan seksama.
“Mari kita ikuti kegiatan ini dengan seksama agar apa yang disampaikan oleh pemateri dapat diterima dengan baik oleh peserta dan tentunya ki mendsapatkan hasil yang maksimal dari pelatihan ini”, jelasnya.
KBO Satreskrim Polres Lombok Timur, Iptu I Nyoman Samba Arimbawa, SH., menjadi pemateri pada pelatihan tersebut, bersama Kanit 3 Satreskrim, Ipda Lalu Heru Wiradinata, SH., dan PS. Kanit 1 Satreskrim, Aiptu I Gusti Nyoman Widastara, SH.
Diharapkan dari Pelatihan Fungsi Teknis Reserse yang diselenggarakan di Polres Lombok Timur dapat memberikan hasil yang maksimal dan sebagai modal personel dalam menghadapi Pemilu 2024.