Lombok Timur – Hari kedua Operasi Zebra Rinjani 2023, para personel Polres Lombok Timur yang terlibat dalam operasi tersebut tetap melakukan imbauan tertib berlalu lintas dan menginformasikan kepada masyarakat bahwa Kepolisian tengah menggelar Operasi Zebra. Seperti kali ini, personel melakukan Dikmas (Pendidikan Masyarakat) Lantas kepada pengguna jalan di jalan umum Pringgabaya menuju Labuhan Lombok, Rabu (6/9/23).
Aipda Lalu Arfan Bambang, salah satu personel yang terlibat dalam Operasi Zebra Rinjani 2023 Polres Lombok Timur, mengimbau kepada masyarakat agar selalu mengutamakan keselamatan berlalu lintas. Perhatikan kelengkapan diri dan kelengkapan kendaraan, serta mematuhi peraturan berlalu lintas.
“Untuk mencapai keselamatan tersebut, kita sebagai pengguna jalan harus memperhatikan kelengkapan diri dan kelengkapan kendaraan serta mematuhi peraturan berlalu lintas, hal tersebut adalah usaha kita memperoleh keselamatan di jalan”, ungkap Aipda Lalu Arfan.
Sementara itu Kapolres Lombok Timur melalui Kasat Lantas, AKP Donny Wira Setiawan, S.I.K., mengingatkan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Lombok Timur agar memperhatikan keselamatan dalam berlalu lintas.
“Mari kita jadikan keselamatan dalam berlalu lintas sebagai kebutuhan, mari kita bekerjasama meniadakan pelanggaran dan kecelakaan”, ajak AKP Donny.