Berita  

Kapolsek Asakota Laksanakan Jum’at Curhat di Lingkungan Lewi Jambu, Kelurahan Ule

Kota Bima,NTB (21 Maret 2025) – Kapolsek Asakota, Iptu Mirafudin, bersama Wakapolsek Asakota melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat di Lingkungan Lewi Jambu, RT 13 RW 03, Kelurahan Ule, Kecamatan Asakota, Kota Bima. Kegiatan yang berlangsung pada Jumat (21/3/2025) pukul 09.30 WITA ini bertujuan untuk mendengarkan langsung aspirasi masyarakat terkait berbagai permasalahan Kamtibmas.

Kapolres Bima Kota AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Asakota Iptu Mirafudin, menyampaikan bahwa Jum’at Curhat menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan masukan, usulan, serta pengaduan terkait situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Asakota.

Dalam pertemuan ini, Kapolsek Asakota membahas beberapa isu penting, termasuk ketahanan pangan, bahaya narkoba, sistem pendinginan (cooling system), serta situasi Kamtibmas selama bulan suci Ramadhan. Ia juga mengingatkan masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi banjir mengingat curah hujan yang tinggi di wilayah tersebut.

Masyarakat yang hadir dalam kegiatan ini menyampaikan berbagai masukan dan harapan, di antaranya permintaan agar Polsek Asakota meningkatkan patroli pada jam-jam rawan guna mencegah tindak kriminalitas selama bulan Ramadhan serta mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan.

Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Asakota menegaskan bahwa pihaknya akan terus mengoptimalkan patroli, terutama saat sholat tarawih dan patroli subuh menjelang makan sahur. Ia juga mengimbau masyarakat agar tidak menggunakan sound system dan petasan yang dapat mengganggu ibadah sholat tarawih, serta bersama-sama menjaga kondusivitas wilayah.

Selain itu, Kapolsek Asakota mengajak masyarakat untuk saling berbagi informasi terkait potensi gangguan Kamtibmas, sehingga tindakan pencegahan dapat dilakukan lebih cepat. Dengan demikian, diharapkan tercipta suasana yang aman, nyaman, dan damai di lingkungan masyarakat.

Melalui kegiatan ini, Polsek Asakota berkomitmen untuk terus menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat guna mewujudkan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Asakota.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *