Berita

Bantu Warga Terdampak Banjir Atau Longsor, Polsek Lembar Salurkan Bantuan Kapolda NTB

61
×

Bantu Warga Terdampak Banjir Atau Longsor, Polsek Lembar Salurkan Bantuan Kapolda NTB

Sebarkan artikel ini
Polsek Lembar Salurkan Bantuan Kapolda NTB

Lombok Barat, NTB – Polsek Lembar, melalui Bhabinkamtibmas Desa Sekotong Timur menyalurkan bantuan Kapolda NTB kepada warga yang pernah terdampak banjir atau longsor.

Penyaluran bantuan Kapolda NTB berupa paket sembako ini bertempat di Dusun Bonbeleng Utara, Desa Sekotong Timur, Kecamatan Lembar, Kabupaten Lombok Barat, Jumat (24/2/2023).

Kapolsek Lembar, Polres Lombok Barat, Polda NTB, Iptu I Ketut Suriarta, S.H., mengatakan melalui amanh dari Kapolda NTB, harapannya dapat meringankan kesulitan warga terdampak.

“Untuk itu segera menindaklanjutinya, langsung menyalurkan bantuan dari Bapak kapolda NTB kepada warga terdampak. Sebelumnya cuaca ekstrem menimpa di Wilayah kecamatan Lembar, meliputi banjir dan longsor,” ungkapnya.

Dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas Desa Sekotong Timur bersama PJS Kades beserta staf Desa mengunjungi Kadus Bonbeleng Utara.

“Sekaligus menemui 3 orang warga yang pernah terdampak banjir atau longsor saat cuaca sangat ekstrem. Guna menyalurkan Bantuan dari Bapak Kapolda NTB Irjen.Pol. Drs. Djoko Poerwanto,” katanya.

Kapolsek mengatakan bahwa kegiatan ini mendapat sambutan baik dari masyarakat maupun pemerintah Desa Sekotong Timur.

Atas perhatian pihak Kepolisian dalam membantu Masyarakat yang tengah mengalami musibah, akibat dampak cuaca ekstrem ini.

“Tentunya kita berharap semoga bencana tidak lagi terjadi, khususnya di Wilayah Kecamatan Lembar,” harapnya.

Menurutnya, Polsek Lembar secara intensif melakukan upaya-upaya pencegahan melalui deteksi dini, dengan melakukan pemantauan di wilayahnya.

“Antara lain melakukan pemantauan wilayah rawan bencana, di sela-sela kegiatan patrol. Selain sebagai upaya pencegahan terhadap gangguan Kamtibmas terkait dengan kejahatan. Juga meminimalisir gangguan lainnya, yang dapat mengancam keselamatan Masyarakat,” tandasnya.