Berita

Kapolres Lombok Timur Lakukan Patroli Cipta Kondisi Di Seputaran Wilayah Sakra Timur

22
×

Kapolres Lombok Timur Lakukan Patroli Cipta Kondisi Di Seputaran Wilayah Sakra Timur

Sebarkan artikel ini

Lombok Timur – Kapolres Lombok Timur, AKBP Hery Indra Cahyono, SH., S.I.K., MH., didampingi oleh Kapolsek Sakra Timur KBO Reskrim, Kanit Provost Polsek Sakra Timur, Babinkamtibmas Surabaya, Babinsa Surabaya, dan Anggota Patroli Samapta melaksanakan Patroli Cipkon (Cipta Kondisi) di seputaran wilayah Kecamatan Sakra Timur, Rabu (7/6/23) Pukul 21.30 Wita.

Sasaran Patroli tersebut adalah masyarakat yang masih melakukan aktifitas pada malam hari dan melakukan pemantauan situasi Kamtibmas di tempat-tempat yang rawan kejahatan. Kapolres Lombok Timur dan rombongan menghimbau kepada masyarakat yang masih melakukan aktifitas agar istirahat dan tidak lupa secara bergiliran melakukan ronda malam di wilayah masing-masing.

Selesai melaksanakan Patroli tersebut, Kapolres Lombok Timur beserta rombongan lainnya melakukan silaturrahmi ke PT. Charoen Phokpan Jaya Farm Heactry Lombok yang ada di wilayah tersebut. PT. Charoen Phokpan Jaya Farm Heactry Lombok sendiri bergerak dalam bidang penetasan telur yg sudah beroperasi sejak tahun 2012. Kedatangan Kapolres disambut hangat oleh Wadir PT. Charoen Phokpan Jaya Farm dan melaporkan bahwa situasi keamanan di areal PT dalam keadaan kondusif serta mengucapkan terimaksih atas kunjungan Kapolres Lombok Timur.

Kapolres Lombok Timur mengajak Pimpinan PT. Charoen Phokpan Jaya Farm Heactry Lombok dan karywan lainnya agar terus bekerjasama menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif di wilayah Kecamatan Sakra Timur terutama di seputaran kawasan PT. Charoen Phokpan.

“Kami ucapkan terimakasih telah menerima kehadiran kami, kami bersama anggota dalam rangka patroli wilayah sekaligus silaturahmi untuk memastikan situasi Kamtibmas tetap kondusif di wilayah Kecamatan Sakra Timur dan Kabupaten Lombok Timur pada umumnya, kami juga mengajak kepada pimpinan PT Charoen Pokhpand bersama karyawan untuk bersama-sama membantu menjaga stabilitas keamanan di wilayah Kecamatan Sakra Timur terutama di seputaran kawasan PT. Charoen Phokpan”, pungkasnya.