Berita

Patroli Ke Wilayah Binaan, Bhabinkamtibmas Sakra Selatan Harap Warga Sampaikan Segala Masalah Berpotensi Gangguan

40
×

Patroli Ke Wilayah Binaan, Bhabinkamtibmas Sakra Selatan Harap Warga Sampaikan Segala Masalah Berpotensi Gangguan

Sebarkan artikel ini

Lombok Timur – Ka SPKT Polsek Sakra, Aipda Mudahan Sahli, bersama Bhabinkamtibmas Desa Sakra Selatan, Bripka Selamet Riadi, melaksanakan kegiatan sambang dan patroli ke wilayah Dusun Montong Beliak Desa Sakra Selatan Kecamatan Sakra, Senin (26/6/23) Pukul 21.00 Wita. kegiatan tersebut juga diikuti oleh anggota SatPol PP Kecamatan Sakra. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kondusifitas di wilayah Sakra Selatan.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Sakra Selatan memberikan himbauan kepada warga untuk selalu memberikan informasi kepada petugas sebagai upaya menjaga Kamtibmas wilayah Sakra Selatan.

“Partisipasi warga sangat penting dalam menjaga kondusifitas wilayah, maka dari itu apabila mengetahui informasi suatu permasalahan yang dapat mengganggu Kamtibmas segera laporkan kepada saya selaku Bhabinkamtibmas di sini atau langsung datang ke Polsek Sakra”, Kata Bhabinkamtibmas kepada warga yang ditemui saat Patroli.

Dengan adanya kehadiran petugas keamanan di wilayah tersebut, diharapkan masyarakat merasa nyaman dan terhindar dari gangguan Kamtibmas. Upaya menjaga Kamtibmas dilakukan secara terus-menerus dan melibatkan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat. Dengan demikian, wilayah Sakra Selatan dapat menjadi tempat yang aman dan nyaman untuk tinggal serta beraktivitas bagi seluruh warganya.