Berita

Sederet Penghargaan dari Kapolda NTB Diraih Polres Bima Kota, AKBP Rohadi Semangati Personil Lebih Hebat Lagi

38
×

Sederet Penghargaan dari Kapolda NTB Diraih Polres Bima Kota, AKBP Rohadi Semangati Personil Lebih Hebat Lagi

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, NTB (03/7) – Sederet pengharapan berhasil diraih Polres Bima Kota dalam bekerja dan berdedikasi memberikan pelayanan dan pengamanan serta kepastian penegakan hukum di wilayah hukum setempat.

Bukti kerja kolektif dan terukur tersebut, Kapolda NTB memberikan penghargaan pada Polres Bima Kota.

Penghargaan yang diraih Polres Bima Kota dari Kapolda NTB Irjen Pol Djoko Poerwanto pada momentum HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023 begitu beragam dan patut diapresiasi.

Penghargaan yang diraih diantaranya, prestasi luar biasa dalam pengungkapan jual edar sabu seberat 1 kilogram lebih oleh Tim Cobra Sat Narkoba, Keberhasilan Sat Polairud dalam tindakan penyelamatan para pemancing yang tenggelam di perairan Gili Banta.

Tidak itu saja, Polres Bima Kota juga meraih penghargaan dari Kapolda NTB sebagai terbaik tiga Dumas dan terbaik tiga Problem Solving yang diraih Bhabinkamtibmas Kumbe Polsek Rastim Polres Bima Kota atas nama Bripka Hendro.

Rasa bangga dan apresiasi yang tinggi disampaikan Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi atas prestasi yang ditorehkan para personilnya.

Apresiasi dan rasa bangga itu, disampaikan Kapolres Bima Kota AKBP Rohadi, saat apel pagi Senin (3/7/2023) di Lapangan Presisi Lawata Mako Polres Bima Kota.

Dihadapan Waka Polres Bima Kota Kompol Mujahidin dan segenap PJU serta personil gabungan yang mengikuti apel pagi, pejabat nomor satu di Polres Bima Kota ini, sangat berharap, apa yang telah diraih sebagai prestasi yang membanggakan tersebut, bukan saja dipertahankan tetapi lebih dari itu terus ditingkatkan.

“Seluruh personil harus lebih hebat lagi. Kerja lebih terukur dan berkualitas menjadi bukti pengabdian pada bangsa dan negara. Ayo terus lebih hebat lagi, “ajak Kapolres menyemangati seluruh personilnya.